Laman

Sunday, 26 January 2014

Menghapus virus angel2.exe dan window.exe dengan antivirus

Cara Menghapus Virus Angel2.exe dan Window.exeBagaimana cara menghapus virus angel2.exe dan window.exe ? Virus komputer adalah sebuah aplikasi yang dibuat untuk merusak/memperlambat kinerja sebuah komputer, Dimana setiap Virus mempunyai sebuah elemen fungsional untuk bereaksi. Selain bekerja dengan cepat virus angel2.exe dan window.exe ini juga dapat memperlambat kinerja laptop dengan size 324 kb yang berekstensi aplication (.exe).

Apa Elemen Fungsional Dari sebuah Virus Komputer ?

Search routine: bagian ini berfungsi untuk menemukan file atau lokasi baru yang akan dijadikan target berikutnya untuk diserang. Bagian ini juga menentukan bagaimana cara virus bereproduksi, apakah secara cepat atau lambat, apakah dapat menyerang sebagian atau seluruh bagian dari target. Namun sebagaimana tradeoff ukuran dan fungsionalitas yang dimiliki setiap program, bila virus memiliki search routine yang rumit, maka akan dibutuhkan ruang yang lebih besar. Dengan demikian walaupun search routine yang baik dapat membantu virus untuk menyebar lebih cepat, namun ukuran virus akan bertambah besar karenanya.

Copy routine: bagian ini berfungsi untuk meng-copy dirinya sendiri pada area yang telah ditentukan oleh search routine. Ukuran dari bagian ini bergantung pada kompleksitas dari virus yang di-copy. Sebagai contoh, virus yang menyerang file berekstensi COM umumnya berukuran lebih kecil daripada virus yang menyerang file EXE, karena file EXE memiliki struktur yang lebih kompleks, sehingga virus lebih sukar untuk melekatkan diri pada file EXE. (Sumber: mkr-site.blogspot.com)

Bagaimana Cara kerja Virus Angel2.exe dan Window.exe ?

Cara kerja virus ini sangat cepat dengan melalui berbagai cara untuk menyebarkan dirinya di sebuah folder yang terdapat pada komputer. Virus ini merupakan sebuah virus Trojan yang mempunyai icon burung kakak tua, namun virus angel2.exe ini tidak membahayakan system komputer, virus ini bekerja hanya untuk memperlambat sebuat kinerja Komputer.

Jalur penyebaran virus ini biasanya melalui Flash Disk dari komputer satu ke komputer lainnya yang terjangkit virus angel2.exe dan window.exe. Ketika virus ini sudah masuk didalam komputer, maka semua cakram (partisi) akan ikut terjangkit. Cara kerja: Virus angel2.exe masuk di cakram (partisi) D: maka setiap membuka cakram yang lain virus ini akan ikut, dalam hal ini Virus ini bekerja dengan menyimpan jejaknya dalam bentuk file .exe.

Bagaimana Cara Menghapus Virus Angel2.exe dan Window.exe ?
Cara Menghapus Virus Angel2.exe dan Window.exeAda beberapa cara yang dilakukan untuk menghapus virus angel2.exe dan window.exe ini, namun pada artikel ini saya memberikan cara dan trik yang sangat mudah untuk menghapus virus angel2.exe dan window.exe ini dengan menggunakan Antivirus KasperSky 2014berlisensi 90 Hari, Namun tergantung dari antivirus yang anda pakai yang penting setiap hari antivirus anda terupdate, karena biasanya virus ini akan lenyap setelah antivirus bekerja (antivirus yang terupdate).




Bagaimana menghapus Virus angel2.exe dan window.exe Dengan Antivirus ?

Setelah beberapa hari yang lalu saya mendapatkan virus ini, saya sempat heran ada virus yang baru masuk di dalam laptop saya (Sebelum install antivirus). Saya sempat bingung bagaimana cara menghapus Virus ini, karena setiap saya hapus virus ini muncul kembali, tetapi setelah saya install anti virus kaspersky 2014 ini kemudian scanner laptop saya, Semua virus angel2.exe dan window.exe lenyap dilahap antivirus saya, :D.

Intinya Update antivirus anda setiap hari, karena virus komputer update setiap harinya (jika dikoneksikan dengan internet). Setelah komputer saya terprotected oleh Kaspersky 2014, maka setiap flash disk yang masuk dengan membawa berbagai jenis virus seperti virus angel2.exe, window.exe dan virus sorcut tanpa saya scan terlebih dahulu, maka otomatis antivirus kaspersky 2014 bekerja dan menghapus sendiri virus-virus ini, dan komputer saya bersih dari Virus. :D

Ingin mempunyai komputer yang terprotected dari segala virus seperti laptop yang saya gunakan? silahkan gunakan antivirus KasperSky 2014 dengan lisensi 90 hari, Silahkan Unduh KasperSky 2014 dan Key berlisensi 90 hari. Instal dan update terlebih dahulu kemudian scan komputer anda secara menyeluruh, maka virus angel dan window akan lenyap dimakan antivirus sobat, :D. Untuk mengunduh keynya silahkan daftar dulu di 4shared.com kemudian unduh file key kaspersky 2014.

Demikian artikel ini tentang Cara mudah menghapus virus Angel2.exe dan Window.exe, semoga artikel ini bermanfaat buat anda, perlu diingat bahwa berbagai macam cara dalam menghapus virus angel2.exe dan window.exe seperti masuk di system cmd, registery, dan di startup program, namun cara yang adminberikan dengan memanfaatkan Antivirus, Terimakasih

No comments:

Post a Comment